Kepala Rutan Tarutung Hadiri Buka Puasa Bersama di Rutan Kelas I Medan: Momen Haru dan Penuh Kebersamaan

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:44 WIB

5020 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan – Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tarutung, Evan Yudha Putra Sembiring dan Kepala Rupbasan  Medan Akmalun Ikhsan, turut menghadiri acara buka puasa bersama keluarga warga binaan di Rutan Kelas I Medan, Sabtu (22/3/2025).

Kegiatan ini menjadi momen penuh makna bagi para warga binaan yang dapat merasakan kehangatan keluarga di tengah masa pembinaan mereka.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara yang dihadiri oleh Ustadz Andri Lesmana,S.Ag.S.PdI dan ratusan keluarga warga binaan ini berlangsung penuh haru. Sejak sore, keluarga warga binaan mulai berdatangan ke Rutan Kelas I Medan.

Kebahagiaan jelas terpancar dari wajah para warga binaan saat mereka dapat berbuka puasa bersama keluarga di dalam lingkungan Rutan.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kakanwil Ditjenpas) Sumatera Utara, Yudi Suseno, mengapresiasi kegiatan ini dan menyebutnya sebagai momen berharga bagi warga binaan.

“Dukungan keluarga sangat penting dalam proses pembinaan. Dengan adanya momen seperti ini, kami berharap warga binaan lebih termotivasi untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik,” ujarnya.

Kepala Rutan Kelas I Medan, Andi Surya, menambahkan bahwa acara ini menjadi terobosan untuk memberikan kesempatan bagi warga binaan merasakan kebersamaan dengan keluarga mereka selama bulan suci Ramadhan.

“Ini adalah pertama kalinya kami menggelar acara seperti ini. Tujuannya adalah memberikan kesempatan bagi warga binaan untuk berbagi momen hangat bersama keluarga mereka,” kata Andi Surya.

Acara ini juga diisi dengan tausyiah oleh Ustaz Andri Lesmana, yang memberikan pesan-pesan keimanan agar warga binaan tetap tegar dalam menjalani masa pembinaan.

Selain itu, momentum ini diharapkan dapat menjadi penguat bagi mereka untuk terus memperbaiki diri sebelum kembali ke masyarakat.

Kepala Rutan Tarutung, Evan Yudha Putra Sembiring, yang hadir dalam acara ini, mengungkapkan kekagumannya atas penyelenggaraan kegiatan yang penuh makna ini.

“Saya sangat mengapresiasi inisiatif ini. Kehangatan dan kebersamaan yang terjalin dalam acara ini memberikan semangat baru bagi warga binaan untuk terus menjalani pembinaan dengan baik,” ujar Evan.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan warga binaan semakin termotivasi untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik dan dapat kembali ke tengah masyarakat dengan membawa nilai-nilai positif.(AVID)

Berita Terkait

Kalapas Narkotika Samarinda Gelar Panen Raya Bersama Jajaran Kanwil Ditjenpas Kaltim
Kalapas Narkotika Samarinda Tinjau Langsung Sarana Asimilasi untuk Dukung Ketahanan Pangan
Bicara RUU TNI, UAS : Kita Ikut Keputusan Perwakilan Rakyat
Praktisi Hukum Kota Medan Andika Johanes Manurung,SH,MH Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring
AMPES Kritik keras kegiatan BIMTEK ke Medan
Lapor Pak Bobby Nasution : Warga Medan Dikeroyok dan Dirampok Preman Saat Belanja Sparepat Hp di Skip Petisah, Kepala Bocor Mengeluarkan Darah, Hp dan Uang Dicuri
Hangatnya Silaturahmi Lebaran di Lapas Narkotika Samarinda, Penutup Penuh Haru dan Kebersamaan
Wujud Keseriusan Lapas Tebing Tinggi, Petugas Berikan Pelayanan Prima Kunjungan Hari Ketiga Idul Fitri 1446 H

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 22:30 WIB

Kalapas Narkotika Samarinda Gelar Panen Raya Bersama Jajaran Kanwil Ditjenpas Kaltim

Rabu, 23 April 2025 - 23:43 WIB

Kalapas Narkotika Samarinda Tinjau Langsung Sarana Asimilasi untuk Dukung Ketahanan Pangan

Minggu, 20 April 2025 - 02:28 WIB

Praktisi Hukum Kota Medan Andika Johanes Manurung,SH,MH Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring

Minggu, 13 April 2025 - 08:17 WIB

AMPES Kritik keras kegiatan BIMTEK ke Medan

Minggu, 13 April 2025 - 05:41 WIB

Lapor Pak Bobby Nasution : Warga Medan Dikeroyok dan Dirampok Preman Saat Belanja Sparepat Hp di Skip Petisah, Kepala Bocor Mengeluarkan Darah, Hp dan Uang Dicuri

Kamis, 3 April 2025 - 23:54 WIB

Hangatnya Silaturahmi Lebaran di Lapas Narkotika Samarinda, Penutup Penuh Haru dan Kebersamaan

Kamis, 3 April 2025 - 14:35 WIB

Wujud Keseriusan Lapas Tebing Tinggi, Petugas Berikan Pelayanan Prima Kunjungan Hari Ketiga Idul Fitri 1446 H

Kamis, 3 April 2025 - 10:37 WIB

Kunjungan Lebaran Hari ke-3 di Lapas Perempuan Medan: Momen Kebersamaan dan Keberkahan

Berita Terbaru